Jumat, 23 Oktober 2009

Karenamu dan Untukmu (sebuah sajak kerinduan)

Puitis???
ah...akupun tak tahu dan tak yakin mengapa orang berkata begitu padaku
Apa karena susunan kata-kataku?
yang meloncat kesana kemari mencoba membentuk suatu harmoni?
Harmoni yang gambarkan suasana diri
Harmoni atas gejolak yang ada dihati

Romantis???
ini lagi...sungguh inipun ku tak tahu
yang kutahu sekarang ini kata-kata mudah saja terangkai
entah menjadi sajak ataupun puisi
walau kau katakan tiada punya arti
namun tidak begitu bagiku
ia akan selalu menyimpan suatu arti yang tersirat ataupun tersurat
dan kusadari cinta dan rindulah yang buatku begini

Cinta?
Rindu?
ya...ya...itu rasa...
rasa yang akhir-akhir ini menyelusup dalam hati

Hati...ya...Hati...
engkau tak bisa kubohongi
walau kuberusaha tuk mengenyampingkan rasa ini

Apakah itu semua sebuah kesalahan?
tidak!!! tidak!!! tegas hati ini seakan berucap
tidak!!! karena ku hanyalah manusia biasa
manusia yang butuh cinta
manusia yang terkadang terselimuti kabut kerinduan
Cinta yang mengharap ridho-Nya
Rindu yang ada karena rinduku pada-Nya

Ehm...
dengan helaan nafas yang terasa berat
berat karena masih menggelayut beban di hati
sudahlah...biarlah kuadukan masalahku ini pada-Nya
di syahdunya sepertiga malam kupanjatkan doa-doaku
dan kini yang kuingin hanyalah menulis dan terus menulis
menyusun kata yang berloncatan dalam pikir ini
menangkapnya satu persatu
lalu kususun dan kutaruh dalam sebuah wadah cerita

Cerita???
ya...cerita...
Cerita yang kelak kan ku bagi dengannya
dengan seorang insan yang bersamanya kunikmati keagungan cinta
seorang insan yang menghilangkan kabut kerinduan dihati
laksana cahya hangat sang mentari di pagi hari

Puitis? Romantis?
ada karenamu duhai Permata hatiku

(saat gejolak itu hadir kembali)



4 komentar:

  1. prikitiw....cuit..cuit.... bisa juga mas faiz ngegombal.. keke

    BalasHapus
  2. hehehehehe, biasalah mas ichang, gemuruh hati seorang lajang yang tertuang dalam tulisan, namun masih terlihat terlalu melayang diudara....belum membumi, soale belum praktek euy....^_^

    BalasHapus
  3. ternyata sudah nyiapin gombal banyak di sini. hohoho...

    BalasHapus
  4. wekekekeke....yah daripada disimpen di ati masker, ntar lupa lagi....mending di tulis disini aje...biar klo mau nggombal kelak tinggal buka my blog....^_^

    BalasHapus